KEANEKARAGAMAN JENIS TUMBUHAN KEBUN KOPI DI DESA TOEREN ANTARA KABUPATEN ACEH TENGAH
Abstract
Kawasan Aceh Tengah merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Aceh, yang terletak di tengah Provinsi Aceh dengan Ibukota adalah Takengon. Di kawasan Aceh Tengah terdapat berbagai macam jenis tumbuhan yang diantaranya tumbuhan herba sebagai komponen vegetasi tumbuhan bawah, semak, tiang dan pohon. Tumbuhan herba adalah tumbuhan pendek dengan kisaran tinggi 0,3-2 meter, herba pula memiliki sedikit jaringan kayu. Tumbuhan semak adalah tumbuhan berkayu yang ukuran tingginya lebih dari satu meter, tetapi lebih rendah dari pada perdu dan hanya dahan-dahan utamanya saja yang berkayu. Tumbuhan tiang merupakan jenis tumbuhan berkayu yang mempunyai banyak cabang. Tumbuhan pohon adalah tumbuhan yang tinggi besar, batang berkayu serta memiliki batang utama dan bercabang jauh dari permukaan tanah. Penelitian tentang keanekaragaman jenis tumbuhan di kebun kopi di Desa Toeren Antara, Kabupaten Aceh Tengah dilaksanakan pada bulan Maret 2022. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keanekaragaman jenis tumbuhan di kebun kopi di Desa Toeren Antara Kecamatan Lut Tawar, Kabupaten Aceh Tengah. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode kuadrat yang merupakan metode berdasarkan suatu luas petak sampel. Data yang didapatkan dianalisis dengan menggunakan rumus indeks keanekaragaman H’ = -Σ (Pi) (LnPi). Indeks keanekaragaman diperoleh tumbuhan herba H’= 1,1303679, dengan kategori keaneakaragaman sedang. Indeks keanekaragaman tumbuhan semak diperoleh H’ = 0,66923, dengan kategori keaneakaragaman rendah. Indeks keanekaragaman tumbuhan tiang diperoleh H’ = 2,57935, dengan kategori keaneakaragaman sedang, dan indeks keanekaragaman tumbuhan pohon dari pula diperoleh H’ = 2, 60064, dengan kategori keaneakaragaman sedang.
Full Text:
PDFReferences
Anesta, Aqilla Fitdhea. dkk. 2020. Zonasi Distribusi Tanaman Hutan di Taman Nasional Gunung Semeru Berdasarkan Integrasi Nilai Indeks Vegetasi dan Digital Elevation Model. Jurnal Geosains dan Remote Sensing (JGRS). Vol. 1. No. 2.
Arisandy, Destien Atmi dan Merti Triyanti. 2018. Keanekeragaman Jenis Vegetasi Strata Semak di Hutan Perlindungan Kawasan Bukit Cogong. Bioedusains: Jurnal Pendidikan Biologi dan Sains. Vol. 1. No. 2.
Azra, Eka Putri dan Erna Heryanti. 2015. Biodiversitas Tumbuhan Semak di Hutan Tropis Daratan Rendah Cagar Alam Pangandaran, Jawa Barat. Prosiding Semirata 2015 Bidang MIPA BKS-PTN Barat.
Bachtiar Budirman dan Resti Ura’. 2017. Pengaruh Tegakan Lamtoro Gung Leucaena leucocephala L. Terhadap Kesuburan Tanah di Kawasan Hutan Ko’mara Kabupaten Takalar. Jurnal Ilmu Alam dan Lingkungan. Vol. 8. No. 15.
Bayu Aji Setiawan. dkk. 2018. Keanekaragaman Vegetasi Gulma di Bawah Tegakan Pohon Karet pada Umur dan Daerah Lereng yang Berbeda di PTN IX Bayumas. Jurnal Ilmu Pertanian. Vol. 14. No 2.
Duryat. 2019. Kajian Produksi Tanaman Pala di HKM Rangai Sejahtera KPH Rajabasa. Jurnal GJVR. Vol. 2. No. 2
Hendrik, Arnold Ch. dan Noryati Kristiana Duy. 2018. Keanekaragaman Tumbuhan Herba di Taman Wisata Alam Baumata Desa Baumata Kecamatan Taebenu Kabupaten Kupang. Jurnal Pendidikan dan Sains Biologi. Vol. 1. No. 3.
Hidayat, Muslich. 2017. Analisis Vegetasi dan Keankeragaman Tumbuhandi Kwasan Manifestasi Geothermal Ie Suum Kecamatan Mesjid Raya Kabupeten Aceh Besar. Jurnal Biotik. Vol. 5. No. 2.
Iqbar, dkk. 2021. Keanekaragaman Jenis Meranti (Shorea spp.) di Hutan Arul Relem Kecamatan Pining Kabupaten Gayo Lues. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian. Vol. 6. No. 4.
Leksono, Amin S. 2011. Keanekareagaman Hayati: Teori dan Aplikasi. Malang: UB Press.
Lestari, Dewi. dkk. 2021. Keanekaragaman dan Pemanfaatan Tanaman Obat pada Perkarangan di Dumoga Utara, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara. Jurnal Bios Logos. Vol. 11. No. 2.
Rafdinal.dkk. 2020. Kepadatan dan Pola Penyebaran Shorea leprosula Miq. di Stasiun Penelitian Cabang Panti Taman Nasional Gunung Palung Kalimantan Barat. Jurnal Protobiont. Vol. 9. No. 3.
Rahmani, Dienny R dan Wahyunah. 2018. Seleksi Tumbuhan Perdu Sebagai Alternatif Penyusun Vegetasi Ruang Hijau Permukiman. Jurnal Teknik Lingkungan. Vol. 4. No. 1.
Sobir. dkk. 2019. Keanekaragaman Morfologi dan Komponen Hasil Kubis Bunga (Brassica oleracea) di Dataran Tinggi dan Dataran Rendah. Jurnal J Agron Indonesia. Vol. 47. No. 3.
Sugiarto, Ari dan Hanifa Marisa. 2018. Ekologi Duku Komering. Laboratorium Ekologi, Jurusan Biologi, Fakultas matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Sriwijaya.
Supriyadi. dkk. 2021. Pengaruh Temperatur dan Kelembaban Terhadap Produktivitas Tembakau Voor-Oogst Kasturi di Kabupaten Jember. Jurnal Agropross. Vol. 5. No. 1.
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v10i1.14531
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v10i2.14531.g7343
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN : 2828-1675
Email : official.semnasbiotik@gmail.com
Prosiding Seminar Nasional Biotik : is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License / CC BY-SA 4.0