KANDUNGAN KARBON TANAH DI KAWASAN HUTAN PRIMER PEGUNUNGAN DEUDAP PULO ACEH KABUPATEN ACEH BESAR
Abstract
Kawasan hutan primer Pegunungan Deudap (Pulo Nasi), Kecamatan Pulo Aceh, Kabupaten Aceh Besar berada di koordinat 5°37′0″LU,95°7′0″ BT. Kawasan pegunungan Desa Deudap merupakan hutan yang homogen, karena terdapat berbagai vegetasi dari tumbuhan. Kondisi hutan tersebut membuat kami tertarik untuk meneliti kandungan karbon tanah yang terdapat di kawasan tersebut.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui akumulasi karbon organik pada tanah dan untuk mengetahui hubungan karbon absolut dalam biomassa. Metode yang digunakan dalam analisis biomassa tanah di Desa Deudap (Pulo Nasi) Kabupaten Aceh Besar yaitu menggunakan metode simple random sampling yaitu metode pengambilan sampel tanah secara acak di beberapa tempat tertentu yang ada dalam garis transek. Hasil penelitian diperoleh 30 species tumbuhan dan memiliki total kandungan karbon tanah sebanyak 25,233 gr/ha.
Full Text:
PDFReferences
Chairul, et. al., 2016, Struktur Kerapatan Vegetasi dan Estimasi Kandungan Karbon pada Beberapa Kondisi Hutan di Pulau Siberut Sumatera Barat, Jurnal Metamorfosa, Vol. 3, No. 1.
Frans, Edy, Nadapdap R. 2013. “Kajian Total Biomassa dan Simpanan Karbon Rerumputan serta Sifat Fisika Kimia Tanah pada Lahan Rerumputan dengan Kelas Lereng Berbedadi Daerah Tangkapan Air Danau Toba (Studi Kasus Kecamatan Silahisabungan Kabupaten Dairi)”.Jurnal Online Agroekoteknologi, Vol.2, No.1.
Indriyanto. 2006. Ekologi Hutan. Jakarta: Penerbit Bumi Aksara.
Sutaryo, D,. 2009.Perhitungan Biomassa (Sebuah Pengantar untuk Studi Karbon dan Perdagangan Karbon. Jakarta: BumiAksara.
Wahyuni, Sri, 2013.“Estimasi Cadangan Karbondi Atas Permukaan Tanah dan Keanekaragaman Jenis Tumbuhan di Hutan Bukit Tangah Pulau Area Produksi Pt. Kencana Sawit Indonesia (Ksi), Solok Selatan”Jurnal Biologika, Vol. 2, No. 1.
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v6i1.4257
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v6i1.4257.g2793
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN : 2828-1675
Email : official.semnasbiotik@gmail.com
Prosiding Seminar Nasional Biotik : is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License / CC BY-SA 4.0