PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN PENGELOLAAN MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN DI DAFTAR EFEK SYARIAH INDONESIA

Harisna Rais

Abstract


Perusahaan-perusahaan syariah di Indonesia memiliki batasan-batasan tertentu yang ditetapkan dalam penggunaan sumber dana dan modal kerja yang berfungsi untuk mendanai aktivitas investasi perusahaan. modal kerja juga dapat meningkatkan profitabilitas perusahaan. Semestinya dengan batasan-batasan yang ditetapkan dalam penggunaan modal kerja tersebut, perusahaan syariah juga mampu untuk menghasilkan profitabilitas dengan optimal dan diharapkan dapat lebih baik dari perusahaan-perusahaan umum lainnya. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh rasio struktur modal dan pengelolaan modal kerja terhadap tingkat profitabilitas perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Daftar Efek Syariah Indonesia. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya keputusan penggunaan struktur modal sebagai sumber pendanaan bagi perusahaan dan juga pentingnya pengoptimalan modal kerja dalam sebuah perusahaan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan yang terdaftar di DES dan konsisten melaporakan laporan keuangan selama periode 2010-2014. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan (annual report) perusahaan dan dari ICMD (Indonesian Capital Market Directory). Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dan eksplanatori dengan metode analisis data statistik deskriptif dan uji hipotesis. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah profitabilitas perusahaan yang diwakili oleh tingkat return on invested capital (ROIC), sedangkan variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah DER (debt to equity ratio) sebagai proxy dari struktur modal, dan rasio aset lancar terhadap total aset, rasio lancar, dan rasio utang lancar terhadap total aset sebagai proxy pengelolaan modal kerja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama variabel independen penelitian yang terdiri dari DER, rasio aset lancar terhadap total aset, rasio lancar, dan rasio utang lancar terhadap total aset berpengaruh terhadap tingkat ROIC perusahaan-perusahan yang terdaftar di DES Indonesia. Secara parsial variabel rasio aset lancar terhadap total aset berpengaruh secara positif terhadap tigkat ROIC perusahaan. Variabel rasio lancar dan rasio utang lancar terhadap total aset berpegaruh secara negatif terhadap tingkat ROIC perusahaan. Hanya ada satu variabel yang tidak berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat ROIC, yaitu variabel DER.

Keywords


return on invested capital; struktur modal; pengelolaan modal kerja; des Indonesia

Full Text:

PDF

References


Abor, Joshua. “The Effect of Capital Structure on Profitability: an Empirical Analysis of Listed Firms in Ghana. †The Journal of Risk Finance Vol. 6 No. 5, 2005. pp. 438-445.

Abuzayed, Bana “Working Capital Management and Firms’ Performance in Emerging Markets: The Case of Jordan. †International Journal of Managerial Finance Vol. 8 No. 2, 2012 pp. 155-179.

Agha, Hina. “Impact of Working Capital Management on Profitability. †European Scientific Journal. January 2014 edition vol. 10, no 1.

Ebaid, Ibrahim El-Sayed. “The Impact of Capital-Structure Choice on Firm Performance: Empirical Evidence from Egypt. †The Journal of Risk Finance Vol. 10 No. 5, 009.

Edi Azhar Binti Mohamad, Nor dan Binti Mohd Saad, Noriza. “Working Capital Management: The Effect of Market Valuation and Profitability in Malaysia. †Department of Finance & Economic, University Tenaga Nasional. International Journal of Business and Management Vol. 5, No. 11;November 2010.

Haron, Razali. “Capital Structure Inconclusiveness: Evidence from Malaysia, Thailand and Singapore. †International Journal of Managerial Finance Vol. 10 No. 1, 2014. pp. 23-38.

Husnan, Suad. Manajemen keuangan. Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2013.

Juan Garcı´a-Teruel, Pedro and Martı´nez-Solano, Pedro. “Effects of Working Capital Management on SME Profitability. †International Journal of Managerial Finance. Vol. 3 No. 2, 2007.

M. Hanafi, Syafiq. “Perbandingan Kriteria Syari’ah Pada Indeks Saham Syari’ah Indonesia, Malaysia, dan Dow Jones. Asy-Syir’ah. †Jurnal Ilmu Syari’ah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Vol. 45 No. II,Juli-Desember 2011.

Mansoor, Ebrahim dan Muhammad, Joriah. “The Effect of Working Capital Management on Firm’s Profitability: Evidence from Singapore. †Interdisciplinary Journal of Contemporary Research in Business. September 2012 vol 4, no 5, 2012.

Mauboussin, Michael J. and Callahan, Dan. “Calculating Return On Invested Capital. How to Determine ROIC and Address Common Issues. †Global Finance Strategies. www.credit-suisse.com. 4 Juni 2014.

Mehta, Anupam. “Working Capital Management and Profitability Relationship-Evidences from Emerging Markets of UAE. †International Journal of Management Excellence Volume 2 No. 3. February 2014.

Shubita, Mohammad Fawzi dan Alsawalhah, Jaafer Maroof. “The Relationship between Capital Structure and Profitability. †International Journal of Business and Social Science Vol. 3 No. 16 [Special Issue – August 2012].

Shubita, Mohammad Fawzi dan Alsawalhah, Jaafer Maroof. “The Relationship between Capital Structure and Profitability. †International Journal of Business and Social Science Vol. 3 No. 16 [Special Issue – August 2012].

Sultan, Ayad Shaker dan Adam, Mustafa Hassan Mohammad. “The Effect of Capital Structure on Profitability: An Empirical Analysis of Listed Firms in Iraq. †European Journal of Accounting, Auditing and Finance Research vol. 3, no. 2, pp. 61-78, December 2015.

Yusuf, Babatunde dan Onafalujo, Akinwunmi dkk. “Capital Structure and Profitability of Quoted Firms: The Nigerian Perspective (2000-2011). †ISBN 978-80-87927-02-1, IISES. 2014




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/aricis.v1i0.952

Refbacks

  • There are currently no refbacks.