Konsep Pendidikan Dalam Perspektif Tan Malaka (Tokoh Revolusioner Prakemerdekaan)

Hambali Hambali

Abstract


Lembaga pendidikan terasa mengalami tantangan yang sangat kompleks, seiring dengan kompleksitas persoalan di abad ke-21 yang muncul ditengah-tengah masyarakat kita. Oleh karena itu pendidikan di negeri ini mestinya punya konsep tersendiri yang benar-benar sesuai dengan falsafah bangsa Indonesia, dan hal itu yang mulai merosot dimana pendidikan mengarah pada praktek liberalis dan kapitalis serta penindasan-penindasan sehingga pendidikan semakin jauh dari nilai-nilai budaya bangsa Indonesia. Tan malakapernah meletakkan landasan dasar pendidikan yaitu: Pendidikan adalah dasar untuk melepaskan bangsa dari keterbelakangan dan kebodohan serta belenggu Imperialisme-Kolonialisme. Tan Malaka menekankan pada materi pendidikan dan mengenai hal itu dapat disimpulkan menjadi tiga bagian yaitu:Memberi senjata yang cukup buat mencari kehidupan dalam dunia kemodalan (berhitung, membaca, menulis, ilmu bumi, bahasa asing, bahasa Indonesia dan bahasa daerah,Memberi haknya terhadap murid-murid yakni harus dengan jalan pergaulan,Menujukkan kewajiban terhadap berjuta-juta kaum Kromo (rakyat jelata).Pemikiran Tan Malaka mengenai pendidikan dianggap sebagai modal dasar bagi kemajuan dari bangsa yang merdeka dalam politik, ekonomi, sosial dan budaya sehingga menjadi bangsa yang sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Praktek pendidikan Tan Malaka bisa disebut sebagai pedagogik transformatif, yaitu proses memanusiakan manusia untuk dapat membentuk masyarakat baru dan pengetahuan baru yang diciptakan oleh keterlibatan mereka sendiri. Hal ini mengusahakan agar pendidikan di posisikan supaya masyarakat mempunyai kesadaran dari pendidikan yang tertindas dan tertinggal. Setelah sadar, diharapkan masyarakat dapat membongkar tatanan atau relasi sosial yang tidak adil dan mengembalikan kemanusian manusia. Pemikiran pendidikan kritis yang digagas dan di implememntasi oleh Tan Malaka pada masa pra-kemerdekaan selayaknya menjadi inspirasi dan landasan pendidikan nasional yang berkarakter pancasila sesuai kebudayaan bangsa Indonesia dan jauh dari praktek- praktek pendidikan yang liberalis serta kapitalis sehingga merubah atau menodai pendidikan yang berdasarkan falsafah bangsa Indonesia yaitu Pancasila.

Keywords


Konsep Pendidikan; Tan malaka

Full Text:

PDF

References


Harry A. Poeze, Tan Malaka Gerakan Kiri, dan Revolusi Indonesia, Jakarta: Yayasan Obor Indonesia, 2008,... hal 10.

Wikipedia, Tan Malaka File dari http://www.goegle.com, di akses tanggal 12 Aprir 2013

Kuntowijoyo, Metodelogi Sejarah, Tiara Wahanan, Yokyakarta: 2003. Hal 48

Harry A. Poeze, Tan Malaka, Gerakan Kiri, dan Revolusi Indonesia,... hal 11

Ibd. hal 56

Ibd. hal 59

Wikipedia, Tan Malaka File dari http://www.goegle.com, di akses tanggal 12 Apri 2013

Ibid.Kuntowijoyo, Metodelogi Sejarah, Tiara Wahanan,... hal 59

Artikel, Istana revolusi (The Power Of Civil Sosiety), 2010. Dari http;//www.google.artikel. com, Diaksestanggal 7 November 2

Asral, DP. Apa, Siapa dan Bagaimana Tan Malaka (Jakarta: LPPM Tan Malaka, 2007), hal.95

Fridiyanto,Pemikiran dan Aksi Pendidikan Tan Malaka Pendidikan Berkarakter_ eindonesiaan. Dari http://www.academia.edu/3136821/Pemikiran_dan_Aksi_ Pendidikan_Tan_Malaka_Pendidikan_Berkarakter_Keindonesiaan. Diakses tanggal 7 Agustus 2014

Rahardjo, Suparto. Ki Hajar Dewantara: Biografi Singkat 1880-1959, Jogjakarta: Garasi, 2009. Hal 69

Wahyu. Seri Pemikiran Tan Malaka dan Pendidikan Transformasi. Majalah pendidikan Online Indonesisa Mjeducation.com. Dari http://mjeducation.com/seri-pemikir- pendidikan-tan-malaka-dan-pendidikan-transformatif/. Diakses tanggal 12 Agustus 2014.

Syahrul, Ahan, 2012, Konsep Pendidikan Tan Malaka. Dari http://kritis-pendidikan. blogspot.com/2012/12/konsep-pendidikan-tan-malaka.html. Diakses tangga 30 Juli 2013.

Ibid.

Ibid.

Fridiyanto, Pemikiran dan Aksi Pendidikan Tan Malaka Pendidikan Berkarakter_ eindonesiaan. Dari http://www.academia.edu/3136821/Pemikiran_dan_Aksi_ Pendidikan_Tan_Malaka_Pendidikan_Berkarakter_Keindonesiaan. Diakses tanggal 7 Agustus 2014


Refbacks

  • There are currently no refbacks.