EKSPERIMEN PENGGUNAAN BAHAN TAMBAHAN PANGAN (BTP) UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS YOGURT SARI BUAH
Abstract
Yogurt merupakan salah satu makanan fungsional bagi kesehatan. Yogurt yang diproduksi secara home made masih memiliki kendala dalam mempertahankan ketahanan dan kualitas yogurt sehingga diperlukan solusi untuk mempertahankan mutu produk tersebut dengan menggunaan bahan tambahan pangan (BTP). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh BTP (Natrium Benzoat dan CMC) terhadap ketahanan dan kualitas yogurt sari buah. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan rancangan acak RAL faktorial dengan dua faktor dan 2 kali pengulangan, faktor pertama adalah 2 jenis BTP dengan 6 taraf perlakuan, faktor kedua adalah waktu pengamatan yang terdiri dari 2 taraf perlakuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, masing-masing BTP memiliki pengaruh terhadap yogurt dengan berdasarkan penilaian uji organoleptik dimana uji tekstur tertinggi pada yogurt kontrol, rasa pada penambahan Natrium Benzoat 0,5% dan CMC 0,5%, warna pada CMC 1% dan Natrium Benzoat 1%, dan aroma pada Natrium Benzoat 0,5%. Dapat disimpulkan bahwa penambahan BTP dapat meningkatkan ketahanan dan kualitas yogurt sari buah.
Full Text:
PDFReferences
Debrina P Andriani, dkk 2017. Desain Dana Nalisis Eksperimen untuk Rekayasa kualitas. Malang: ub press.
Dewi cakra wati, dkk. 2016. Pengaruh penmabhan CMC sebagai senyawa penstabil terhadap yoghurt tepung gembili”, jurnal argrointek, Volume. 10, no.2
Cahyadi W. 2006. Bahan Tambahan Makanan, J. Teknologi pangan,
Hana Meliana Oktavia, dkk. 2015. ”Pengaruh Lama Penyimpanan Selama Distribusi dan Pemasaran Terhadap Viabilitas Bakteri Asam Laktat dan Tingkat Keasaman pada Yoghurt Murbei Hitam (Murus nigra L)”, Jurnal Tekhnologi Pangan dan Gizi, vol.14, no.1,
Hindah Muaris, 2014. Jus Mantap Kaya 150 Info Nutrisi Sehat, Jakarta: Gramedia,
Moh Nazir. 2014. Metode Penelitian,. Bogor: Ghalia Indonesia
Lily t Erwin, dkk. 2015. 53 Rsp makanan Fav. ala Cafe Olahan Yoghurt . Jakarta: Gramedia,
Rahmat Rukmana. 2005. Yoghurt dan Karamel Susu, Yogyakarta: Kanisius,
DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v9i2.11665
DOI (PDF): http://dx.doi.org/10.22373/pbio.v9i2.11665.g6223
Refbacks
- There are currently no refbacks.
ISSN : 2828-1675
Email : official.semnasbiotik@gmail.com
Prosiding Seminar Nasional Biotik : is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License / CC BY-SA 4.0