Penggunaan Model Pemebelajaran Inkuiri Terbimbing Pada Mata Kuliah IPA Terhadap Sikap Ilmiah Dan Hasil Belajar Mahasiswa Jurusan PGMI UIN Ar-Raniry

Daniah Daniah

Abstract


Model pembelajaran inkuiri terbimbing merupakan model pembelajaran di mana siswa dapat menggali potensi diri dalam merumuskan, memecahkan, menganalisis serta menyimpulkan permasalahan yang dihadapkan pada mereka melalui data yang diperoleh melalui pembelajaran di bawah bimbingan dan pengawasan guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan sikap ilmiah dan hasil belajar antara mahasiswa yang mendapatkan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan mahasiswa yang mendapatkan pembelajaran konvensional pada Jurusan PGMI UIN Ar-Raniry. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu yang dilakukan pada beberapa unit yang mengambil mata kuliah IPA MI-1 di Jurusan PGMI UIN Ar-Raniry. Instrumen penelitian meliputi Satuan Acara Perkuliahan (SAP), Lembar Kerja Mahasiswa (LKM), tes hasil belajar, angket sikap ilmiah, angket mahasiswa, wawancara dan pedoman observasi. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t untuk melihat perbedaan gain yang dinormalisasi sikap ilmiah dan hasil belajar mahasiswa pada kedua kelompok. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa nilai t-hitung untuk kelas eksperimen adalah 5,08 dan t-tabel 1,645. Sikap ilmiah kelas eksperimen t-hitung 1,36 maka nilai t-hitung > t-tabel. Simpulan dari penelitian ini adalah adanya peningkatan sikap ilmiah dan hasil belajar dengan penggunaan model pembelajaran inkuiri terbimbing.
Kata kunci:

Keywords


inkuiri terbimbing; sikap ilmiah; hasil belajar

Full Text:

PDF

References


BSNP, (2012). Standar Isi Ilmu Pengetahuan Alam SD/MI. Jakarta: Kemdiknas.

Carin, A. A., & Sund, R. B. (1990). Teaching Modern Science. New York: Merril Publishing Company.

Fakhruddin., Eprina, E., dan Syahril. (2010). Sikap Ilmiah Siswa dalam Pembelajaran Fisika dengan Penggunaan Media Komputer melalui Model Kooperatif Tipe Stad pada Siswa Kelas X3 SMA Negeri 1 Bangkinang Barat. Jurnal Geliga Sains. 4: 18-22. [Online]. Tersedia: [25 September 2013].

Hammond, D. L., & Goodwin, A. L. (1993). Progress Toward Profesionalism in Teaching, dalam: G. Cawelti (ed). Challenges and Achievements of American Education, The 1993 ASCD Year Book. Alexandria: ASCD.

Hattie, J. (2003). “Teachers Make a Difference What is The Research Evidence?†Makalah pada University of Auckland, Australian Council for Education Research.

Iskandar. (2009). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Gaung Persada Press.

Istikomah, H., Hendratto, S., dan Bambang, S. (2010). Penggunaan Model Pembelajaran Group Investigation untuk Menumbuhkan Sikap Ilmiah Siswa. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia. 6: 40-43. [Online]. Tersedia: http://journal.unnes.ac.id. [25 September 2013].

Jauhar, M. (2011). Implementasi Paikem dari Behavioristik sampai Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka.

Kholifudin, Y. M. (2012). Pembelajaran Fisika dengan Inkuiri Terbimbing melalui Metode Eksperimen dan Demonstrasi ditinjau dari Gaya Belajar Siswa. Prosiding Pertemuan Ilmiah XXVI HFI Jateng & DIY, Purworejo. [Online]. Tersedia: hfi-diyjateng.or.id/.../FULL-PEMBELAJARAN%20FI. [18 April 2014].

Kuhlthau, Carol. C dan Todd, Ross. J (2006). Guided Inkuiry: A framework for Learning through School Libraries in Century School. [Online]. Tersedia http://www.scils.rutgers.edu. [Oktober 2006].

Lestari. (2009). Inkuiri Terbimbing. [Online]. Tersedia: http://trilestarisman1kbm.blogspot.com. [29 Maret 2014].

Mailizar. (2013). Pendidikan Aceh; Menanti “Supermanâ€. [Online]. Tersedia: http://ifullwoyla.blogspot.com/2013/06/pendidikan-aceh-menanti-superman.html. [29 Maret 2014].

Natalina, M., Mahadi, I., dan Suzane, C. A. (2013). Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing (Guided Inquiry) untuk Meningkatkan Sikap Ilmiah dan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XI IPA-5 SMA Negeri 5 Pekan Baru Tahun Ajaran 2011/2012. Prosiding Semirata FMIPA Universitas Lampung. [Online]. Tersedia: jurnal.fmipa.unila.ac.id/index.php/semirata/article/download/591/411. [29 Maret 2014].

Sanjaya, W. (2009). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana.

Sayekti, C. I., Sarmanto dan Suparmi. (2012). Pembelajaran IPA Menggunakan Pendekatan Inkuiri Terbimbing melalui Metode Eksperimen dan Demonstrasi ditinjau dari Kemampuan Analisis dan Sikap Ilmiah Siswa. Jurnal Inkuiri. 1, (2), 142-153. [Online]. Tersedia: http://jurnal.pasca.uns.ac.id. [25 September 2013].

Suparno, P. (2007). Metodologi Pembelajaran Fisika. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma.

Tursinawati. (2010). Penerapan Pembelajaran Inkuiri Terbimbing untuk Meningkatkan Penguasaan Konsep dan Pemahaman Hakikat Sains Siswa. Tesis Magister pada SPs UPI. Bandung: Tesis tidak diterbitkan.




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/pjp.v4i2.182

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2015 Jurnal Ilmiah Pionir



View My Stats

View My Stats


Indexed By:

 


PIONIR: Jurnal Pendidikan
P-ISSN 2339-2495
E-ISSN 2549-6611

Publised by Prodi PGMI FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh


This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

 

Flag Counter