REVITALISASI MASJID DALAM DIALEKTIKA PELAYANAN UMAT DAN KAWASAN PEREKONOMIAN RAKYAT

Ari Saputra, Bayu Mitra Adhyatma Kusuma

Abstract


Masjid adalah bagian integral dari kehidupan spritual, sosial dan kultural umat Islam. Namun dewasa ini keberadaan masjid semakin mengalami penyempitan peran dan fungsi, dari pusat pelayanan umat menjadi sekedar sarana ibadah pelengkap di berbagai tempat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis revitalisasi Masjid Muttaqien dalam dialektika pusat pelayanan umat dan kawasan perekonomian rakyat Beringharjo Yogyakarta yang dikenal sibuk dan legendaris, khususnya di luar kegiatan ritual yang meliputi aspek sosial kemasyarakatan, pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia, serta pembangunan ekonomi umat. Penelitian ini menggunakan jenis kualitatif, pendekatan deskriptif, dan model analisis data interaktif dari Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam aspek sosial kemasyarakatan, masjid menyediakan pelayanan kesehatan rutin murah, rehabilitasi difabel, sampai dengan kebutuhan feminis seperti ruang laktasi. Sedangkan pada aspek pendidikan, masjid mengadakan kajian rutin dan penyediaan perpustakaan untuk menambah wawasan dan literasi umat. Adapun pada aspek pembangunan ekonomi umat, masjid berhasil meningkatkan kesejahteraan meliputi pedagang, buruh gendong, pengayuh becak serta memberi beasiswa untuk anak-anak kurang mampu. Revitalisasi Masjid juga dilakukan dengan penguatan kapasitas takmir selaku ujung tombak pelayanan umat meliputi bidang idarah, imarah, dan ri’ayah.

Keywords


Revitalisasi Masjid; Pelayanan Umat; Perekonomian Rakyat

Full Text:

PDF

References


Agus Dwiyanto. Manajemen Pelayanan Publik: Peduli, Inklusif, dan Kolaboratif. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press, 2010.

Ahmad Sutarmadi. Masjid Tinjauan Al-Quran, As-Sunah, dan Manajemen. Jakarta: Penerbit Kalimah, 2001.

Ahmad Yani. Menuju Masjid Ideal. Edisi Pertama. Jakarta: LP2SI Haramain, 2001.

Aisyah Nur Handriyanti. Masjid Sebagai Pusat Pengembangan Masyarakat: Integrasi Konsep Habluminallah, Habluminannas, dan Habluminal’alam. Malang: UIN Maliki Press, 2010.

Bachrum Rifa’i, A. dan Moch. Fakhruroji. Manajemen Masjid. Bandung: Benang Merah Press, 2005.

Badan Pusat Statistik. Stastical Yearbook of Indonesia 2015. Jakarta: Badan Pusat Statistik Indonesia, 2015.

Depatermen Pendidikan Nasional. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Edisi 3, Jakarta: Balai Pustaka, 2001.

Hery Sucipto. Memakmurkan Masjid Bersama JK. Jakarta: Grafindo Books Media, 2014.

Ikatan Cendekiawan Muslim Islam (ICMI). Pedoman Manajemen Masjid. Jakarta: Orsat Cempaka Putih, 2004.

John Creswell. Qualitative Inquiry and Research Design. New York: Sage Publications, 1998.

Kementerian Agama RI. Manajemen Kemasjidan Dilengkapi Petunjuk Arah Kiblat. Jakarta: Direktorat Agama Islam dan Pembinaan Kemenag RI, 2008.

Lexy J. Moleong. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya, 2000.

Malayu Hasibuan. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara, 2008.

Matthew B. Miles and Michael A. Huberman. Qualitative Data Analysis: A Source Book of New Methods. London: Sage Publication, 1998.

Moh. E. Ayub. Manajemen Masjid: Petunjuk Praktis Bagi Para Pengurus. Jakarta: Gema Insani Press, 1996.

Moh. Roqib. Menggugat Fungsi Masjid. Yogyakarta: Grafindo Litera Media, 2005.

Munir, M. dan Wahyu Ilahi. Manajemen Dakwah. Jakarta: Kencana, 2015.

Nana Rukmana. Manajemen Masjid: Panduan Praktis Membangun dan Memakmurkan Masjid. Bandung: MQS Publishing, 2009.

Niko P. Hentika. “Menuju Restorasi Fungsi Masjid: Analisis Terhadap Handicap Internal Takmir Dalam Pengembangan Manajemen Masjidâ€, dalam Jurnal Manajemen Dakwah Vol. 2 No. 2, 2016.

Qurasish Shihab, M. Wawasan Al-Qur’an: Tafsir Maudhu’i Atas Berbagai Persoalan Umat. Bandung: Mizan, 1996.

Ruspita Rani Pertiwi. “Manajemen Dakwah Berbasis Masjidâ€. dalam Jurnal Manajemen Dakwah Vol. I No. 1, 2008.

Sidi Gazalba. Masjid Pusat Ibadat dan Kebudayaan Islam. Jakarta: Pustaka Antara, 1975.

Syaikh Shafiyyurahman Al-Mubarakfuri. Sirah Nabawiyah. Jakarta: Pustaka Al-Kautsar, 2008.




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/al-idarah.v1i1.1522

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License
© Published by the Research and Community Service Center (LP2M) in collaboration with Department of Da'wah Management, Da'wah and Communication Faculty, UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Indonesia


INDEXED BY:

 

SPONSORED BY: