PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM PENGELOLAAN MANAJERIAL SEKOLAH

Yusri M Daud

Abstract


Manajerial atau manajemen merupakan aspek yang digunakan oleh manusia untuk mengkaji tentang usaha-usaha yang dapat memadukan manusia untuk bekerja sama dan pencapaian kehidupan yang lebih baik. Adapun keterampilan konseptual kepala sekolah dapat dilakukan dengan menganalisis berbagai kebijakan pemerintah yang menuntut terjadinya perubahan dalam lingkungan sekolah, meningkatkan mutu guru dan karyawan di sekolah sudah sangat sempurna, menyikapi permasalahan yang dihadapi sekolah yang melibatkan guru atau karyawan sekolah, menangani persoalan bencana alam yang menimpa sekolah. dalam aspek keterampilan hubungan manusia kepala sekolah yang dapat dilakukan antara lain menganalisa perilaku masing-masing individu dan proses kerjasama antar guru dan karyawan, memahami isi hati dan sikap guru-guru dan karyawan dalam organisasi pendidikan, menjalin komunikasi secara jelas dan efektif di lingkungan sekolah, menciptakan kerjasama yang efektif, kooperatif, praktis, dan diplomatis dalam lingkungan sekolah, dan berperilaku yang dapat diterima oleh semua komponen guru-guru dan karyawan dalam lingkungan sekolah. Sedangkan dalam tinjauan keterampilan teknikal kepala sekolah, kegiatan yang dapat dilakukan antara lain dengan metode kerja yang mengacu pada perundang-undangan, prosedur kerja yang sesuai dengan sistem peraturan pemerintah, dan teknik kerja yang sesuai dengan pendekatan kekeluargaan antar semua guru dan karyawan.

Keywords


Keterampilan Manajerial, dan Kepala Sekolah

Full Text:

PDF

References


Tim Dosen, Manajemen Pendidikan, Bandung: Alfabeta, 2012

Muhaimin, dkk, Manajemen Pendidikan: Aplikasinya dalam Rencana Pengembangan Sekolah/Madrasah, Jakarta: Kencana Prenada Media Group, 2009

Melayu SP. Hasibuan, Manajemen: Dasar, Pengertian, dan Masalah, Jakarta: Bumi Aksara, 2006

Goerge R Terry, Prinsip-Prinsip Manajemen, Jakarta: Bumi Aksara, 2009

Husaini Usman, Manajemen: Teori, Praktik, dan Riset Pendidikan, Jakarta: Bumi Aksara, 2009

Sondang P. Siagian, Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: Bumi Aksara, 2011

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Kamus Bahasa Indonesia, Jakarta: Pusat Bahasa, 2008

Wahjosumidjo, Kepemimpinan Kepala Sekolah: Tinjauan Teoritik, dan Permasalahannya, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2011

Budi Suhardiman, Studi Pengembangan Kepala Sekolah: Konsep dan Aplikasi, Jakarta: Rineka Cipta, 2012

Stephen P. Robbins, Perilaku Organisasi Jilid I, Terj. Tim Indeks, Jakarta: Indeks Kelompok Gramedia, 2008

Hadari Nawawi, Administrasi Pendidikan, Jakarta: Gunung Agung, 2007

Ngalim Purwanto, Administrasi dan Supervisi Pendidikan, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2006

Wahyudi, Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Organisasi Pembelajar Learning Organization), (Bandung: Alfabeta, 2012), hal. 63.




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/ji.v12i1.19255

Refbacks

  • There are currently no refbacks.