Analisis Sistem Penilaian Hots (Higher Order Thinking Skills) Dalam Mengukur Kemampuan Berpikir Kritis Dan Kreatif

Deni Nasir Ahmad

Abstract


Tujuan penelitian adalah peneliti ingin memperoleh informasi mengenai kemampuan yang dimiliki peserta didik selama menjalankan proses pembelajaran dan belajar mereka yakni berupa kemampuan berpikir kritis dan kemampuan berpikir kreatif dalam memecahkan masalah. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dan kualitatif dengan pengambilan data dengan survei hasil belajar dan observasi. Sebelum dilakukan penelitian masing-masing kelas sudah diberikan materi pembelajaran tinggal peneliti menguji hasil belajarnya. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik pada kelas X tahun ajaran 2018/2019 berjumlah 40 Peserta didik di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 6 Depok. Hasil dalam penelitian : a. banyaknya peserta didik memiliki kemampuan berpikir kritis melebihi rata-rata skor yakni sebesar 71. b. banyaknya peserta didik memiliki kemampuan berpikir kreatif melebihi rata-rata skor yakni sebesar 68,5. Dapat disimpulkan bahwa penilaian dengan berpikir tingkat tinggi atau Hots (Higher Order Thinking Skills) mampu memberikan perubahan dalam memberikan informasi berupa perubahan peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan berpikir kreatif.   


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22373/biotik.v8i1.6600

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

All works are licensed under CC BY-SA

Index By

       

Office Address

Jl. Syeikh Abdul Rauf Komplek Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry Darussalam, Banda Aceh 23111, Email: jurnal.biotik@ar-raniry.ac.id

Contact Person

Samsul Kamal (HP. 0813-6003-0895), Elita Agustina (HP. 0852-7741-7176), Mulyadi (HP. 0812-6909-431)