RANCANGAN PROTOTIPE APLIKASI PEMANGGILAN JASA SERVIS ELEKTRONIK RUMAH TANGGA BERBASIS ANDROID

Sarini Vita Dewi, Fredi Cahya Pradana, Baihaqi Baihaqi

Abstract


Peralatan elektronik rumah tangga merupakan teknologi yang tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari, tingginya penggunaan barang elektronik ini menjadikannya sebagai salah satu kebutuhan utama dalam keseharian. Dikarenakan tingginya penggunaan setiap hari maka potensi terjadinya kerusakan juga akan semakin meningkat sesuai dengan penggunaannya. Kerusakan yang terjadi pada saat digunakan baik secara tiba-tiba maupun tidak dapat mengganggu aktivitas keseharian sehingga perlu untuk diperbaiki. Keanekaragaman jenis peralatan rumah tangga baik dari segi ukuran dan fungsi mengakibatkan penanganan yang beragam juga, sehingga dibutuhkan tenaga ahli yang sesuai dengan keahliannya untuk menjaga agar peralatan elektronik yang diperbaiki tidak semakin rusak. Tujuan perancangan aplikasi ini adalah untuk menghubungkan pengguna jasa dengan penyedia jasa melalui platform yang aman dan terpercaya sehingga dapat meminimalisir terjadinya kecurangan. Melalui aplikasi ini penyedia jasa servis dapat mengelola data orderan masuk, dilaksanakan atau dibatalkan oleh penyedia jasa. Aplikasi ini juga memberi akses untuk pengguna jasa memberi nilai terhadap kinerja penyedia jasa. Aplikasi yang dirancang merupakan aplikasi berbasis android, ini dilakukan karena android merupakan sistem operasi yang banyak digunakan oleh masyarakat di Indonesia. Aplikasi ini memiliki tiga tingkatan pengguna yaitu Teknisi, pengguna jasa servis dan penyedia jasa servis. Aplikasi ini diintegrasikan dengan basis data melalui API. Penggunaan aplikasi ini memberikan kemudahan kepada pengguna melakukan pemesanan jasa servis berdasarkan area atau wilayah yang dekat maupun yang jauh. 

Keywords


Elektronik, jasa servis, Teknologi, Android, API

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.22373/cj.v7i2.20843

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Sarini Vita Dewi

This journal has been indexed by:

Cyberspace: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi
Published by Center for Research and Community Service (LP2M) in cooperation with the Department of Information Technology Education, Faculty of Education and Teacher Training, Ar-Raniry State Islamic University, Banda Aceh.
P-ISSN: 2598-2079
E-ISSN: 2597-9671
Creative Commons License
Content on this site is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License,
except where otherwise noted.