NILAI-NILAI KONSELING BERBASISI ISLAM SOLUTIF DI KALANGAN MASYARAKAT ACEH

Iskandar Ibrahim

Abstract


Islam yang ditampilkan dalam wajah Rahmatan lil `alamin inilah yang penulis maksudkan dengan Islam solutif. Islam solutif merupakan suatu pemahaman tentang karakteristik Islam yang mampu memberikan pencerahan dan kontribusi dalam berbagai aspek persoalan manusia dan sendi-sendi kehidupannya. Islam solutif merupakan suatu pandangan hidup yang menjadi tujuan pencaharian manusia dalam hidupnya. Pada masa Sultan Iskandar Muda, Kerajaan Islam Aceh Raya Darussalam telah mencapai puncaknya. Hal ini tentu karena dorongan spirit Islam dari diri sultan dan dukungan ulama yang ada disekitar sultan. Banyak kemajuan, baik dalam segi pengembangan agama Islam, konseling, politik, maupun kegiatan ekonomi. John Davis, yang pernah datang ke Aceh menceritakan tentang bagaimana kebesaran Kerajaan Islam Aceh Raya Darussalarn, ia mengungkapkan bahwa Istana Kerajaan Aceh yang letaknya setengah mil dari kota merupakan kerajaan yang sangat megah, luas dan besar. Di istana inilah sebagian besar kegiatan kebudayaan dilaksanakan, hampir setiap minggu, menurut Davis diadakan upacara terutama alam hubungan dengan penyambutan tamu. Negara Perancis juga mengadakan hubungan dengan kerajaan Aceh Darussalam. De Beaulieu, seorang kepala rombongan utusan Raja Prancis telah juga datang ke Kerajaan Aceh Darussalam dengan membawa sepucuk surat yang akan diserahkan kepada Sultan Iskandar Muda dimana Raja Perancis bermaksud untuk mengadakan hubungan bilateral dengan kerajaan Aceh Darussalam, karena mereka tahu kerajaan Aceh Darussalam sudah terkenal hingga ke manca negara. Davis juga mencatat bahwa pada abad ke-17 kesan tentang kehidupan yang dinamis sangat bergelora di Aceh Darussalam.

 

Key Words:  Nilai, konseling, Islam, Aceh


Full Text:

PDF

References


Abul A`la Maududi. 1984. Dasar-Dasar Islam. Bandung: Pustaka.

Fazlur Rahman. 2003. Islam. Bandung: Pustaka.

Hamdan Zoelva. 2002. Syari`at Islam Kemungkinan Penerapannya di Indonesia. Jakarta: Media Dakwah.

Khalid Muh. Khalid. 1981. Karkteristik Perihidup Enam Puluh Shahabat Rasulullah. Bandung: Diponegoro.

Mohammad Iqbal. 1982. Misi Islam. Jakarta: Gunung Jati.

Muhammad Qutb. 1964. Islam Misunderstood Religion. Kuwait: Ministry of Awqaf & Islamic Affairs.

Muslim Ibrahim. 2002. Penerapan Syari`at Islam dan Penyelesaian Konflik di Aceh. Banda Aceh: IAIN Ar-Raniry.

Sayyid Quthub. 1987. Petunjuk Jalan Yang Lurus. Bandung: Husaini.

Sayyid Quthub. 1987. Petunjuk Jalan Yang Lurus. Bandung: Husaini.

Sayyid Quthub. 1995. Fiqh Dakwah. Jakarta: Pustaka Amani.

Sumarno. 1982. Misi Islam. Jakarta: Gunung Jati.

Yusuf Al-Qardhawy. 1999. Anatomi Masyarakat Islam. Jakarta: Pustaka Al-Kautsar.




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/taujih.v2i1.7212


     

View My Stats

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Editorial Office:

Prodi Bimbingan dan Konseling Islam
Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Ar-Raniry
Jl. Syech Abdur Rauf Darussalam,
Banda Aceh - Aceh 23111
Telp: -
HP: +62 853 7927 0086
Email : fdk.prodibki@ar-raniry.ac.id

Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh
www.ar-raniry.ac.id