STIMULASI GURU PADA MOTORIK HALUS ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK PERTIWI 3 KOTA PADANG

Prima Refnawati, Rivda Yetti,

Abstract


Penelitian ini ditelatarbelakangi oleh kurangnya data bagaimana cara guru untuk memberikan stimulasi motorik halus kepada anak. jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Tujuan penelitian ini ialah untuk melihat bagaimana cara guru dalam menstimulasi kegiatan motorik halus anak pada sentra rancang bangun di TK Pertiwi 3 Kota Padang. Teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data memakai: 1) Pengumpulan Data, 2) Reduksi Data, 3) Penyajian Data, 4) Verifikasi Data. Sedangkan teknik pengabsahan data memakai triangulasi, yaitu triangulasi sumber. Hasil yang didapat menunjukkan bahwa stimulasi yang dilakukan oleh guru pada motorik halus anak sudah berjalan dengan baik. Kegiatan yang dilakukan untuk mengembangkan stimulasi motorik halus anak yaitu bermain balok, bermain plastisin, menggosok gigi, menggambar, dan mewarnai. Praktek langsung, pemberian tugas, tanya jawab dan demonstrasi adalah metode yang dipakai dalam kegiatan di TK tersebut. Media yang dipakai tergantung dengan tema yang dipkaia pada minggu itu, misalnya balok, plastisin, buku, pensil dan lainnya. Evaluasi yang dilakukan oleh guru dengan menggunakan penilaian harian dengan melihat hasil karya anak dan juga catatan anekdot.

Keywords


Stimulasi; Motorik Halus

Full Text:

PDF

References


Daryanto. (2013). Media Pembelajaran. Yogyakarta: Gavamedia.

Daryanto. (2016). Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Depdiknas. 2003. Undang-Undang RI No.20 Tahun 2003. Tentang Sistem

Pendidikan Nasional.

Volume V. Nomor 2. Juli-Desember 2019│30

Djamarah., Syaiful Bahri., & Aswan Zain. (2010). Strategi Belajar Mengajar.

Jakarta:Rineka Cipta.

Gunawan, Imam. (2016). Metodologi Penelitian Kualitatif. Jakarta Pt Bumi

Aksara.

Hamalik, Oemar. (2011). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara

Latif, Dkk. (2014). Orientasi Baru Pendidikan Anak Usia Dini: Teori Dan

Aplikasi.. Jakarta:Kencana.

Sanjaya,W. (2010). Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses

Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Pendidikan: (Pendekatan Kuantatif,

Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.

Sulasmi, Kharmila. (2019). Analisis Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

Terhadap Kemampuan Motorik Anak di POS PAUD AL

MASYITHOH PLAMONGSARI. Jurnal Paudia Vol7, 88.

Suryana, Dadan. (2016). Pendidikan Anak Usia Dini:Stimulasi & Aspek

Perkembangan Anak. Jakarta: Prenada Media.

Susanto, Ahmad. (2017). Pendidikan Anak Usia Dini (Konsep dan Teori). Jakarta:

Bumi Aksara.




DOI: http://dx.doi.org/10.22373/bunayya.v5i2.6387

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Bunayya : Jurnal Pendidikan Anak



Indexed by :

    

Support by:

 

Collaborate with:

▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔  Published by Early Childhood Islamic Education study program, Tarbiyah and Teacher Training Faculty, UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Aceh, Indonesia. No ISSN: 2460-4437, E-ISSN: 2549-3329

▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔▔

Flag Counter

  This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.